Title:


Hubungan persepsi pasangan usia subur (PUS) berkebutuhan khusus dengan pelayanan antenatal pada komunitas umbrella disability project kota Bukittinggi


Author:


Mail Liza Andriani(1*)
Mail Rantih Fadhlya Andri(2)
Mail Aze Renata Fenzelina Zalukhu(3)

(1) Universitas Muhammadiyah, Sumatera Barat, Indonesia
(2) Universitas Muhammadiyah, Sumatera Barat, Indonesia
(3) Universitas Muhammadiyah, Sumatera Barat, Indonesia
(*) Corresponding Author
10.32536/jrki.v6i2.228| Abstract views : 851 | PDF views : 206

Abstract


Berdasarkan Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2011 tentang Pengesahan Konvensi Hak-Hak Penyandang Disabilitas khusunya Pasal 25 bahwa mereka mempunyai hak untuk mendapatkan jaminan kesehatan. Ketidakmampuan perempuan disabilitas untuk menjadi seorang ibu, menyebabkan mereka enggan untuk melakukan kunjungan antenatal.Selain itu faktor komunikasi ketika memberikan pendidikan kesehatan tentang kehamilan menjadikan pelayanan antenatal tidak berkualitas sehingga mereka  mempunyai persepsi dan tingkat kepuasan yang kurang baik terhadap pelayanan kebidanan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan  persepsi PUS Berkebutuhan Khusus dengan Pelayanan Antenatal pada Komunitas Umbrella Disability Project Kota Bukittinggi. Jenis penelitian bersifat deskriptif kuantitatif. Populasi adalah seluruh PUS yang berada di komunitas disabilitas sebanyak 12 orang dan pengambilan sample dilakukan secara total sampling. Pengumpulan data dilakukan pada bulan Agustus 2022 dengan teknik wawancara menggunakan kuesioner dan observasi. Saat melakukan wawancara, peneliti didampingi oleh pengurus komunitas UDP sebagai translator. Hasil penelitian didapatkan bahwa lebih dari setengah (58.3 %) responden memiliki tingkat pendidikan tamat SMA, lebih dari setengah (66.7%) memperoleh pelayanan antenatal care, dan lebih dari setengah (58.7%) mempunyai persepsi yang baik tentang pelayanan Antenatal Care. setelah dilakukan uji analitik Chi-Square didapatkan bahwa ada hubungan bermakna antara persepsi PUS berkebutuhan khusus dengan pelayanan antenatal di komunitas UDP Kota Bukittinggi (p value < 0,05). Berdasarkan asumsi peneliti, faktor komunikasi yang informatif paling berpengaruh dalam memberikan kepuasan dan persepsi yang baik terhadap pelayanan kehamilan pada perempuan difable yaitu dengan didampingi oleh keluarga atau suami.

Keywords


Perception; Antenatal care; PUS disability;

Full Text:

PDF

References


Diane M. fraser, Margareth 2017. Myles textbook for midwifes. churtel

Dinas Sosial Sumatera Barat, 2018. Pedoma Pelayanan Anak Berkebutuhan Khusus. Sumabar: Pemerintah Sumatera Barat.

Dinas Sosial Sumbar, 2018. GERKATIN (Gerkan Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesi) http:// GerkatinIndonesia.or.id. di akses (9 Juli 2021).

Homeyard,C.,Montgomery,E.,Chinn,D.,&Patelarou,E.(2016).Currentevidenceon antenatal careprovision

Kristi, 2017. Persepsi dan Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Kemenkes RI. 2016. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2016. Jakarta : Kemenkes RI

Kemenkes RI. 2019. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2019. Jakarta : Kemenkes RI

Malouf,R.,etall.(2017).Access and quality of maternity care for disabled women during pregnancy, birth and the postnatal period in England

Pramesti, 2017. Kesehatan Reproduksi dan pelayanan Antenatal. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Purwoastuti. 2016. Penyandang disabilitas. Makassar: Alauddin University Press.




DOI: https://doi.org/10.32536/jrki.v6i2.228

Article Metrics

Abstract view : 851 times
PDF - 206 times

Cited By

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Riset Kebidanan Indonesia

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Riset Kebidanan Indonesia


Indexing by:

ipiii.png Jurnal Riset Kebidanan Indonesia Jurnal Riset Kebidanan Indonesia

Diterbitkan oleh:
AIPKEMA (Asosiasi Institusi Pendidikan Kebidanan Muhammadiyah-'Aisyiyah Indonesia)

Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, Jl. Siliwangi (Ring Road Barat) No. 63, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta 55292.
Telp. (0274) 4469199; CP: 081236093816; Email: aipkemajrki@gmail.com; dewik.2011@gmail.com


Creative Commons License
This work (Jurnal Riset Kebidanan Indonesia) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.